Kamis, 30 Juni 2016

Anatomi, Histologi dan Fisiologi Organ Reproduksi Wanita



v  Anatomi Genetalia Wanita
Sistem reproduksi wanita terdiri atas organ reproduksi eksterna dan organ reproduksi interna.
ž  Organ genetalia eksterna
Organ reproduksi wanita eksterna sering disebut sebagai vulva yang mencakup semua organ yang dapat dilihat dari luar, yaitu yang dimulai dari mons pubis, labia mayora, labia minora, klitoris, himen, vestibulum, kelenjar bartholini dan berbagai kelenjar serta pembuluh darah.1








Gambar . Organ Reproduksi Eksterna pada wanita.
a. Mons veneris / Mons pubis
Disebut juga gunung venus, menonjol ke bagian depan menutup tulang kemaluan. Setelah pubertas, kulit mons veneris tertutup oleh rambut ikal yang membentuk pola distribusi tertentu yaitu pada wanita berbentuk segitiga. 1
b. Labia Mayora
Berasal dari monsveneris, bentuknya lonjong menjurus ke bawah dan bersatu dibagian bawah. Bagian luar labia mayora terdiri dari kulit berambut, kelenjar lemak, dan kelenjar keringat, bagian didalamnya tidak berambut dan mengandung kelenjar lemak, bagian ini mengandung banyak ujung saraf sehingga sensitive saat sedang koitus. 1
c. Labia minora
Merupakan lipatan kecil dibagian dalam labia mayora. Bagian depannya mengelilingi klitoris. Kedua labia ini mempunyai pembuluh darah, sehingga dapat menjadi besar saat keinginan seks bertambah. Labia ini analog dengan kulit skrotum pada pria. 1
d. Klitoris
Merupakan bagian yang erektil, seperti penis pada pria. Mengandung banyak pembuluh darah dan serat saraf, sehingga sangat sensitif saat koitus. . Terdapat juga reseptor androgen pada klitoris. Banyak pembuluh darah dan ujung serabut saraf, sangat sensitif. 1
e. Hymen
Merupakan selaput yang menutupi bagian lubang vagina luar. Pada umumnya hymen berlubang sehingga menjadi saluran aliran darah menstruasi atau cairan yang dikeluarkan oleh kelenjar rahim dan kelenjar endometrium (lapisan dalam rahim). 1
f. Vestibulum
Bagian kelamin yang dibatasihi oleh kedua labia kanan – kiri dan bagian atas oleh klitoris serta bagian belakang pertemuan labia minora. Pada bagian vestibulum terdapat muara vagina (liang senggama), saluran kencing, kelenjar Bartholini, dan kelenjar Skene. Antara fourchet dan vagina terdapat fossa navicularis. 1
g. Orifisium Uretra
Lubang atau meatus uretra terletak pada garis tengah vestibulum, 1 sampai 1,5 cm di bawah arkus pubis dan dekat bagian atas liang vagina. Meatus uretra terletak di dua pertiga bagian bawah uretra terletak tepat di atas dinding anterior vagina. 1
h. Orifisium Vagina
Terletak dibagian bawah vestibulum. Pada gadis (virgo) tertutup lapisan tipis bermukosa yaitu selaput dara / hymen, utuh tanpa robekan. 1
i.      Perineum
Daerah antara tepi bawah vulva dengan tepi depan anus. Batas otot-otot diafragma pelvis (m.levator ani, m.coccygeus) dan diafragma urogenitalis (m.perinealis transversus profunda, m.constrictor urethra). Perineal body adalah raphe median m.levator ani, antara anus dan vagina. Perineum meregang pada persalinan, kadang perlu dipotong (episiotomi) untuk memperbesar jalan lahir dan mencegah rupture. 1

ž  Organ genetalia interna
Genetalia interna adalah alat reproduksi yang berada didalam dan tidak dapat dilihat kecuali dengan cara pembedahan. Organ genetalia terdiri dari :
a. Rahim (Uterus)
Bentuk rahim seperti buah pir, dengan berat sekitar 30 gr. Terletak di panggul kecil diantara rectum (bagian usus sebelum dubur) dan di depannya terletak kandung kemih. Hanya bagian bawahnya disangga oleh ligament yang kuat, sehingga bebas untuk tumbuh dan berkembang saat kehamilan. Ruangan rahim berbentuk segitiga, dengan bagian besarnya di atas. Dari bagian atas rahim (fundus) terdapat ligament menuju lipatan paha (kanalis inguinalis), sehingga kedudukan rahim menjadi kearah depan. Rahim juga merupakan jalan lahir yang penting dan mempunyai kemampuan untuk mendorong jalan lahir. 1


Gambar. Organ Genitalia interna
 
 
Uterus terdiri dari :
1) Fundus uteri (dasar rahim)
Bagian uterus yang terletak antara pangkal saluran telur. Pada pemeriksaan kehamilan, perabaan fundus uteri dapat memperkirakan usia kehamilan.1
2) Korpus uteri
Bagian uterus yang terbesar pada kehamilan, bagian ini berfungsi sebagai tempat janin berkembang. Rongga yang terdapat pada korpus uteri disebut kavum uteri atau rongga rahim. 1
3) Serviks uteri
Ujung serviks yang menuju puncak vagina disebut porsio, hubungan antara kavum uteri dan kanalis servikalis disebut ostium uteri internum. Lapisan – lapisan uterus meliputi endometrium, myometrium, parametrium. 1
b. Tuba Fallopi
Tuba fallopi berasal dari ujung ligamentum latum berjalan kearah lateral, dengan panjang sekitar 12cm. Tuba fallopi merupakan bagian yang paling sensitif terhadap infeksi dan menjadi penyebab utama terjadinya kemandulan (infertilitas). Fungsi tuba fallopi sangat vital dalam proses kehamilan, yaitu menjadi saluran spermatozoa dan ovum, mempunyai fungsi penangkap ovum, tempat terjadinya pembuahan (fertilitas), menjadi saluran dan tempat pertumbuhan hasil pembuahan sebelum mampu menanamkan diri pada lapisan dalam rahim. Tuba fallopi terdiri dari pars interstitialis, pars isthmica, pars ampularis, serta pars infundibulum dengan fimbria, dengan karakteristik silia dan ketebalan dinding yang berbeda-beda pada setiap bagiannya. 1
ü  Pars isthmica (proksimal/isthmus)
Merupakan bagian dengan lumen tersempit, terdapat sfingter uterotuba pengendali transfer gamet. 1
ü  Pars ampularis (medial/ampula)
Tempat yang sering terjadi fertilisasi adalah daerah ampula / infundibulum, dan pada hamil ektopik (patologik) sering juga terjadi implantasi di dinding tuba bagian ini. 1
ü  Pars infundibulum (distal)
Dilengkapi dengan fimbriae serta ostium tubae abdominale pada ujungnya, melekat dengan permukaan ovarium. Fimbriae berfungsi "menangkap" ovum yang keluar saat ovulasi dari permukaan ovarium, dan membawanya ke dalam tuba. 1

c. Indung Telur (Ovarium)
Indung telur terletak antara rahim dan dinding panggul, dan digantung ke rahim oleh ligamentum ovari proprium dan ke dinding panggul oleh ligamentum infundibulopelvicum. Ovarium terletak dilapisan belakang ligamentum latum. Lipatan yang menghubungkan lapisan belakang ligamentum latum dengan ovarium dinamakan mesovarium. Indung telur merupakan sumber hormonal wanita yang paling utama, sehingga mempunyai dampak kewanitaan dalam pengatur proses menstruasi. Indung telur mengeluarkan telur (ovum) setiap bulan silih berganti kanan dan kiri. 1

d. Parametrium (Penyangga Rahim)
Merupakan lipatan peritoneum dengan berbagai penebalan, yang menghubungkan rahim dengan tulang panggul, lipatan atasnya mengandung tuba fallopi dan ikut serta menyangga indung telur. Bagian ini sensitif tehadap infeksi sehingga mengganggu fungsinya. 1

v  Histologi Serviks dan Vagina

Gambar. Histologi Serviks
 
Serviks adalah bagian bawah uterus yang terdiri dari endoserviks atau kanalis servikalis , bagian forniks vagina dan dindig vagina. Kanalis servikalis dilapisi oleh epitel kolumnar tinggi penghasil mukus yang berbeda dari epitel uterus , yang bersambungan dengannya. Epitel serviks juga dilapisi oleh kelenjar serviks tubular bercabang yang meluas membentuk sudut terhadap kanali servikalis ke dalam lamina propria. Sebagian kelenjar serviks mungkin tersumbat dan berkembang menjadi kista glandular kecil. Jaringan ikat di lamina propria serviks lebih fibrosa daripada di uterus. Pembuluh darah , saraf dan kadang kala nodulus limfoid ada. Ujung bawah serviks yaitu ostium serviks , menonjol ke dalam lumen kanalis vaginalis. Epitel silindris kanalis servikalis berubah mendadak menjadi epitel berlapis gepeng tidak bertanduk untuk melapisi vagina  di serviks yaitu porsio vagina dan permukaan luar forniks vagina . Di dasar forniks, epitel serviks vaginalis berubah menjadi epitel vagina di dinding vagina. Otot polos di tunika muskularis memanjang ke dalam serviks tetapi tidak sepadat otot di korpus uterus. 2

17_24








Gambar. Histologi Vagina
 
 
Mukosa vagina tidak rata dan memperlihatkan banyak plika mukosa . Epitel permukaan kanalis vaginalis adalah epitel berlapis gepeng tanpa lapisan tanduk. Papilla jaringan ikat di bawahnya tampak menonjol dan membentuk identasi epitel. Lamina propria mengandung jaringan ikat padat tidak teratur dengan serat elastik yang meluas ke dalam tunika muskularis berupa serat intertisiel . Jaringan limfoid difus, nodulus limfoid dan pembuluh darah kecil terdapat dalam lamina propria. Tunika mskularis dinding vagina terutama terdiri dari berkas longitudinal dan berkas oblik otot polos. Berkas transversal otot polos jauh lebih sediit tetapi lebih sering ditemukan di lapisan dalam. . Jaringan ikat intertisial kaya serat elastik. Pembuluh darah dan berkas saraf banyak ditemukan di tunika adventisia. Glikogen adalah komponen utama di epitel vagina, kecuali di lapisan paling dalam, tempat glikogen sedikit atau tidak ada. Selam fase folikular daur haid , glikogen menumpuk di epitel vagina, mencapai kadar maksima sebelum ovulasi. 2
v  Fisiologi reproduksi wanita
a.       Vagina
Vagina merupakan kanal fibromuskular yang elastic dan mengarah ke atas yang elastik yang mengarah ke atas dan ke belakang dari vulva ke uterus. Dinding vagina tidak memiliki kelenjar namun kelembapannya dijaga oleh secret kelenjar serviks dan adanya rembesan cairan dari kapiler darah. Ph cairannya asam  yaitu sekitar 3,8-4,5 dan berfungsi untuk menjaga kuman komensal vagina yaitu basil Doderlein. Kuman komensal ini  memakan glikogen yang terdapat di dinding vagina dan mengubahnya menjadi asam laktat sehingga melindung vagina dan genitalia interna lainnya dari infeksi.3
Dinding vagina tersusun dari adventisia terluar suatu lapisan otot polos dan epithelium skuamosa bertingkat nonkeratinisasi yang memiliki reseptor pada membrane untuk estrogen. Beberapa pengaruh estrogen pada vagina :
1)      Sebelum pubertas dan setelah menopause, jika konsentrasi estrogen darah rendah , lapisan vagina menjadi tipis dan hamper seluruhnya terdiri dari sel-sel basal. Selama tahun-tahun reproduktif oleh karena pengaruh estrogen lapisan vagina menjadi tebal yang terdiri dari 40 lapisan sel basal, sel intermediet, dan sel superficial. 3
2)      Vagina dilembabkan dan dilumasi oleh cairan yang berasal dari kapiler pada dinding vagina dan disekresi dari kelenjar-kelenjar serviks. Selama masa reproduktif cairan vagina bersifat asam . karena stimulasi estrogen , sel-sel mukosa menyimpan glikogen yang akan dimetabolisme menjadi asam laktat oleh bakteri normal vagina. Sebelum pubertas dan setelah menopause, sedikit stimulasi estrogen mengakibatkan sedikit akumulasi estrogen dalam sel-sel mukosa dan Ph-nya menjadi basa. Cairan yang asam dan epithelium yang tebal melindungi vagina dari infeksi  yang berbahaya. Jika kadar estrogen rendah, seperti pada anak perempuan prapubertas dan perempuan menopause vagina lebih rentan terhadap infeksi. Infeksi juga sering terjadi pada perempuan di masa reproduktif jika bakteri normal vagina diganggu oleh alat kontrasepsi kimia atau antibiotic. 3
Beberapa fungsi vagina yaitu :
1)      Sebagai tempat tumpahan dan jalan lintaasan spermatozoa selama coitus
2)      Sebagai jalan keluar bagi janin produk konsepsi lainnya.
3)      Menjadi jalan keluar aliran menstruasi
4)      Sebagai sawar terhadap infeksi ascendens
b.      Uterus
Uterus merupakan  organ berotot, berongga, dan berbentuk buah pir yang terletak dalam rongga panggul diantara kandung kemih dan rectum. Posisi uterus adalah anteversi dan anteflexi. Fungsi uterus yaitu menerima, melindungi, tempat berkembangnya, dan pengeluaran janin. 3
Corpus uteri dan serviks tersusun atas 3 lapisan jaringan , yaitu :
1)      Lapisan epitel di dalam (endometrium)
Lapisan endometrium uterus tersusun atas 2 lapisan yaitu lapisan fungsional dan lapisan basal. Lapisan fungsional merupakan jaringan epitel yang banyak mengandung kelenjardan setelah pubertas lapisan ini dibangun dan meluruh pada setiap siklus menstruasi akibat pengaruh hormonlapisan fungsional banyak mengandung pembuluh darah dan arteri spiralis yang member nutrisi bagi proliferasi sel selama siklus reproduksi. Ketika ovum yang telah dibuahi tertanam ke endometrium , lapisan tersebut menyediakan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkeembangan embrio selama kehamilan. 3
Lapisan basal merupakan lapisan permanen yang membentuk lapisan fungsional setiap kali setelah menstruasi. Serviks dilapisi oleh epitel kolumnar yang menyekresi mucus untuk membentuk sumbat pelindung di kanal servikal untuk melindungi genitalia iinterna dari infeksi. Lapisan endometrium serviks juga berlipat-lipat seperti vagina  (arbor vitae), yang memungkinkan dilatasi selama persalinan . Lapisan endometrium serviks tidak ikut meluruh saat menstruasi. 3
2)      Lapisan otot di tengah (miometrium)
Lapisan tengah dinding uterus ini terdiri ats 3 lapisan otot yaitu lapisan otot sirkuler di bagian dalam, lapisan otot obliq di bagian tengahdan lapisan otot longitudinal di bagian luar. Lapisan miometrium ini berperan penting saat persalinan dengan berkontraksi mendorong bayi keluar yang distimulasi oleh hormon oksitosin. 3
3)      Jaringan ikat di luar (perimetrium)
Lapisan terluar uterus dan serviks ini sebenarnya merupakan lapisan peritoneum yang membungkus uterus dan uba uterine. 3

v  Fisiologi menstruasi
Siklus haid dapat dipahami dengan baik dengan membaginya atas dua fase dan satu saat, yaitu fase folikuler, saat ovulasi, dan fase luteal. Perubahan-perubahan kadar hormone sepanjang siklus haid disebabkan oleh mekanisme umpan balik (feedback) antara hormone steroid dan hormone gonadotropin. Estrogen menyebabkan umpan balik negative terhadap FSH, sedangkan terhadap LH estrogen menyebabkan umpan balik negative jika kadarnya rendah, dan umpan balik positif jika kadarnya tinggi. Tempat utama umpan balik terhadap hormone gonadotropin ini mungkin pada hipotalamus. 3
Tidak lama setelah haid mulai, pada fase follikuler dini, beberapa folikel berkembang oleh pengaruh FSH yang meningkat. Meningkatnya FSH ini disebabkan oleh regresi korpus luteum, sehingga hormone steroid berkurang. Dengan berkembangnya folikel, produksi estrogen meningkat, dan ini menekan produksi FSH; folikel yang akan berovulasi melindungi dirinya sendiri terhadap atresia, sedangkan folikel-folikel lain mengalami atresia. Pada waktu ini LH juga meningkat, namun peranannya pada tingkat ini hanya membantu pembuatan estrogen dalam folikel. Perkembangan folikel yang cepat pada fase folikel akhir ketika FSH mulai menurun, menunjukkan bahwa folikel yang telah masak itu bertambah peka terhadap FSH. Perkembangan folikel berakhir setelah kadar estrogen dalam plasma jelas meninggi. Estrogen pada mulanya meninggi secara berangsur-angsur, kemudian dengan cepat mencapai puncaknya. Ini memberikan umpan balik positif terhadap pusat siklik, dan dengan lonjakan LH (LH-surge) pada pertengan siklus, mengakibatkan terjadinya ovulasi. LH yang meninggi itu menetap kira-kira 24 jam dan menurun pada fase luteal. Mekanisme turunnya LH tersebut belum jelas. Dalam beberapa jam setelah LH meningkat, estrogen menurun dan mungkin inilah yang menyebabkan perubahan morfologik pada folikel. Mungkin pula menurunnya LH itu disebabkan oleh umpan balik negative yang pendek dari LH terhadap hipotalamus. Lonjakan LH yang cukup saja tidak menjamin terjadinya ovulasi. Pecahnya folikel terjadi 16-24 jam setelah lonjakan LH. Pada manusia biasanya hanya satu folikel yang matang. Mekanisme terjadinya ovulasi agaknya bukan oleh karena meningkatnya tekanan dalam folikel, tetapi oleh perubahan-perubahan degenerative kolagen pada dinding folikel, sehingga ia menjadi tipis. Mungkin juga prostaglandin F2 memegang peranan dalam peristiwa itu. 3
Pada fase luteal, setelah ovulasi, sel-sel granulose membesar, membentuk vakuola dan bertumpuk pigmen kuning (lutein); folikel menjadi korpus luteum. Vaskularisasi dalam lapisan granulose juga bertambah dan mencapai puncaknya pada 8-9 hari setelah ovulasi. Luteinized granulose cells dalam korpus luteum itu membuat progesteron banyak, dan luteinized theca cells membuat pula estrogen yang banyak, sehingga kedua hormone ini meningkat tinggi pada fase luteal. Mulai 10-12 hari setelah ovulasi korpus luteum mengalami regresi berangsur-angsur disertai dengan berkurangnya kapiler-kapiler dan diikuti oleh menurunnya sekresi progesteron dan estrogen. Masa hidup korpus luteum pada manusia tidak bergantung pada hormon gonadotropin, dan sekali terbentuk ia berfungsi sendiri (autonom). Namun, akhir-akhir ini diketahui untuk berfungsinya korpus luteum, diperlukan sedikit LH terus-menerus. Steroidegenesis pada ovarium tidak mungkin tanpa LH. Mekanisme degenerasi korpus luteum jika tidak terjadi kehamilan belum diketahui. Empat belas hari setelah ovulasi terjadi haid. Pada siklus haid normal umumnya terjadi variasi dalam panjangnya siklus disebabkan oleh variasi dalam fase folikuler. 3

DAFTAR PUSTAKA
1.      Rafiah Sitti. 2014. Buku Ajar Anatomi Biomedik 2. Makassar : Bagian Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin

2.      Eroschenko, Victor P. 2012. Atlas Histologi diFiore. Jakarta : EGC


3.      Price, Sylvia A.,2006, Patofisiologi: Konsep Klinis Proses-Proses Penyakit, Ed. 6, Volume II. Penerbit Buku Kedokteran ECG, Jakarta.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar